News Update :
Home » » Hasil Free Practice I MotoGP Argentina 2014

Hasil Free Practice I MotoGP Argentina 2014

Penulis : Unknown on Friday, April 25, 2014 | 11:16 PM

 

Jorge Lorenzo Yang Tercepat


Sirkuit Termas de Rio Hondo Jorge Lorenzo memberi indikasi bagus akan bangkit pada balapan ketiga di MotoGP Argentina. Pebalap Yamaha itu berhasil menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas pertama.

Hasil Free Practice I MotoGP Argentina 2014 Dalam sesi yang dilangsungkan di Autodromo Termas de Río Hondo, Jumat (25/4/2014) malam WIB, Lorenzo mencatat waktu terbaiknya di angka satu menit 42,804 detik. Dia unggul 0,48 detik dari Aleix Espargaro yang menjadi pebalap tercepat kedua pada sesi ini.


Posisi ketiga pada sesi latihan bebas pembuka ini menjadi kepunyaan Alvaro Bautista setelah dia membukukan waktu satu menit 43,637 detik. Sementara posisi empat dan lima berturut-turut ditempati oleh Andrea Iannone serta Bradley Smith.

Dengan waktu satu menit 43,961 detik Pol Espergaro berhak atas posisi keenam pada sesi ini. Dia mengungguli Bradley Smith yang berada di posisi tujuh dan Andrea Dovizioso sebagai penghuni urutan delapan. Dua pebalap penghuni slot terakhir di urutan 10 besar adalah Nicky Hayden dan Valentino Rossi.

Hasil mengecewakan didapat Repsol Honda yang sama sekali tidak menempatkan pebalapnya di posisi 10 besar. 

Meski sempat menjadi yang tercepat di menit-menit awal sesi, Marc Marquez akhirnya menuntaskan free practice perdana ini dengan berada di posisi 14 dengan waktu satu menit 45,103 detik.

Sementara Dani Pedrosa juga tak mampu mencatatkan hasil terbaik. Torehan waktunya yang satu menit 45,724 detik menempatkan dia pada posisi 16.


Hasil Kualifikasi Free Practice I MotoGP Argentina 2014 :


1. Jorge Lorenzo Yamaha 1m42.804s 18
 2. Aleix Espargaro Forward Yamaha 1m43.285s +0.481s 13
 3. Alvaro Bautista Gresini Honda 1m43.637s +0.833s 19
 4. Andrea Iannone Pramac Ducati 1m43.706s +0.902s 16
 5. Bradley Smith Tech 3 Yamaha 1m43.806s +1.002s 18
 6. Pol Espargaro Tech 3 Yamaha 1m43.961s +1.157s 19
 7. Stefan Bradl LCR Honda 1m44.055s +1.251s 20
 8. Andrea Dovizioso Ducati 1m44.096s +1.292s 17
 9. Nicky Hayden Aspar Honda 1m44.333s +1.529s 18
10. Valentino Rossi Yamaha 1m44.502s +1.698s 18
11. Scott Redding Gresini Honda 1m44.763s +1.959s 18
12. Michele Pirro Ducati 1m44.790s +1.986s 17
13. Yonny Hernandez Pramac Ducati 1m44.889s +2.085s 16
14. Marc Marquez Honda 1m45.103s +2.299s 16
15. Hiroshi Aoyama Aspar Honda 1m45.137s +2.333s 20
16. Dani Pedrosa Honda 1m45.724s +2.920s 17
17. Colin Edwards Forward Yamaha 1m45.808s +3.004s 17
18. Danilo Petrucci Ioda Aprilia 1m46.008s +3.204s 16
19. Michael Laverty PBM Aprilia 1m46.167s +3.363s 14
20. Mike di Meglio Avintia FTR-Kawasaki 1m46.264s +3.460s 19
21. Broc Parkes PBM Aprilia 1m46.896s +4.092s 16
22. Hector Barbera Avintia FTR-Kawasaki 1m47.027s +4.223s 17
23. Karel Abraham Cardion Honda 1m47.037s +4.233s 16
Share this article :
Comments
0 Comments

Post a Comment

 
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Copyright © 2011. Berita MotoGP . All Rights Reserved.
Design Template by Kwanyar News | Support by creating website | Powered by Blogger