Andrea Dovizioso Buka Target Untuk Juara MotoGP 2015
Andrea Dovizioso MotoGP 2015 membuka target menjadi juara MotoGP 2015
bersama Ducati. Meskipun demikian sang pembalap Italia memperkirakan, siapa
yang paling berpotensi keluar sebagai pemenang kejuaraan MotoGP tahun ini baru
bisa terlihat setelah kompetisi melalui lima-enam balapan.
Ducati tampil kompetitif di Grand Prix Qatar, seri pembuka
musim ini. Walaupun gelar juara race jatuh pada Valentino Rossi, dua pembalap
Ducati masuk ke dalam podium. Selain Andrea Iannone yang ada di tiga besar,
Andrea Dovizioso menembus runner-up dengan selisih hanya 0,174 detik dari
Rossi.
Keberhasilan di seri pertama membuat asa Andrea Dovizioso
melambung tinggi. Ia menuturkan, “(Apakah saya bisa bertarung untuk gelar juara
MotoGP 2015?) Jika harus berbicara saat ini juga, maka jawabannya ‘ya’. Tapi saya
tahu, ini bukanlah kenyataan. Fakta kejuaraan hanya bisa dipahami setelah lima
atau enam balapan berlalu.”
Team Ducati MotoGP 2015 dan sudah lama tidak bisa bersaing merebut gelar juara
sejak era Casey Stoner ketika masih menggunakan mesin 800 cc. Namun, pengaruh
GP Qatar ternyata cukup besar bagi optimisme Dovizioso. Ia menilai motor GP15
bakal mampu membawa timnya bertarung di semua race musim ini.
“Tidak ada satu pun yang membayangkan kecepatan dan hasil
yang didapatkan Ducati di balapan pertama. Basis motor ini baik, dan bisa
bekerja di sirkuit apa pun. Kami belum tahu seberapa kuat Ducati musim ini di
setiap track, dan berapa race yang dibutuhkan untuk mengembangkan [titik lemah
kami]. Mungkin di Austin, kami bisa memperbaiki semuanya. Tapi mungkin butuh
waktu empat race lagi.”
“Bertarung untuk meraih kemenangan di akhir balapan adalah
sesuatu yang diinginkan semua pembalap. Ketika Anda melakukan hal tersebut
dengan Ducati setelah dua tahun yang buruk, di balapan pertama dengan motor
baru, ini jelas sesuatu yang istimewa,” tambah sang pembalap Italia.