News Update :
Home » » Target Ducati Di MotoGP 2015

Target Ducati Di MotoGP 2015

Penulis : Unknown on Monday, March 9, 2015 | 2:43 AM

Ducati Targetkan Menangi Satu Balapan di 2015


Motor Ducati MotoGP 2015 memperlihatkan potensi yang menjanjikan pada ujicoba pramusim kedua di Sepang, Malaysia, beberapa waktu silam. Memenangi balapan di 2015 diyakini jadi target realistis bagi mereka.

Pabrikan Motor Italia Ducati itu sudah menghabiskan bertahun-tahun untuk memperbaiki motornya sejak Casey Stoner hengkang untuk bergabung Honda. Kemajuan akhirnya didapat pada musim lalu pada motor GP14, kemajuan setelah ditangani Gigi Dall'igna.

Andrea Dovizioso dan Andrea Iannone tampil mengesankan saat menjajal GP15 di tes Sepang II pada akhir Februari silam. Pebalap Yamaha Valentino Rossi bahkan mengakui bahwa Ducati berpotensi mengancam dominasi Yamaha-Honda di musim baru ini.

Sejak memenangi MotoGP Australia 2010, Ducati belum pernah memenangi satu balapan pun. Pada musim ini, Ducati optimistis bisa memutus rentetan hasil mengecewakan itu.


"Target kami adalah bersaing untuk memperebutkan podium dan memenangi satu balapan," ujar direktur olahraga Ducati Paolo Ciabatti kepada MCN.

"Hal itu bukan berarti terlalu ambisius. Ini ambisius karena jika Anda tidak menetapkan target yang ambisius maka Anda tidak akan mampu mencapainya. Jadi kami ingin menaruh tekanan ekstra pada diri kami sendiri untuk mendapatkan hasilnya," sambung dia.

"Serta kami juga mengharapkan bisa menjadi pesaing titel juara sesegera mungkin meskipun kami tahu bahwa Honda dan Yamaha memiliki motor-motor yang hampir sempurna dan memiliki empat pebalap terbaik di MotoGP," imbuh Ciabatti.
Share this article :
Comments
0 Comments

Post a Comment

 
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Copyright © 2011. Berita MotoGP . All Rights Reserved.
Design Template by Kwanyar News | Support by creating website | Powered by Blogger