Marc Marquez Diikat 2 Tahun Kembali
Setelah beberapa lama diperbincangkan, akhirnya Repsol Honda
resmi memperpanjang kontrak Marc Marquez. Juara dunia MotoGP 2013 ini diikat
lewat kontrak berdurasi dua tahun ke depan.
Keputusan ini sesungguhnya sudah diprediksi. Tim pabrikan
asal Jepang itu tentu saja tidak ingin kehilangan Marquez, yang sudah tampil
begitu impresif sejak musim debutnya di mana dia langsung menyabet titel juara
dunia.
Performa menawan pebalap muda Spanyol itu berlanjut di 2014.
Marquez berhasil menyapu bersih empat seri pertama, lewat pole position pula.
"Aku senang sekali mengumumkan perpanjangan kontrakku
dengan HRC. Aku selalu memimpikan tentang menjadi bagian dari tim Honda Repsol,
dan terima kasih kepada Honda sebuah mimpi jadi kenyataan pada 1,5 tahun
lalu," ucap Marc Marquez yang dilansir MotoGP.com.
"Segalanya terjadi begitu cepat musim lalu, dan aku
tidak pernah membayangkan bahwa aku bisa mencapai apa yang sudah kita capai.
Menjadi juara dunia di musim pertamaku adalah mimpiku yang lain yang terwujud.
"Ini adalah sebuah kehormatan besar menjadi bagian dari
keluarga Honda dan aku senang tetap di tim yang istimewa ini untuk dua musim
lagi," imbuh Marquez.
Berbeda dengan rekan Marquez, Dani Pedrosa. Hingga saat ini,
belum bisa dipastikan apakah Honda akan mempertahankan Pedrosa seiring dengan
makin maraknya spekulasi yang mengaitkan mereka dengan Jorge Lorenzo ataupun
Valentino Rossi.