News Update :
Home » » Hasil Kualifikasi MotoGP Indianapolis 2014

Hasil Kualifikasi MotoGP Indianapolis 2014

Penulis : Unknown on Sunday, August 10, 2014 | 3:45 AM

Pole MotoGP Indianapolis Amerika 2014


Marc Marquez meraih catatan waktu tercepat dalam sesi Kualifikasi MotoGP Indianapolis 2014, Minggu (10/8/2014) dinihari WIB. Dengan demikian, Marquez pun berhak untuk start terdepan.

Marquez menorehkan catatan waktu tercepat 1:31,619 detik, membuatnya unggul 0,225 detik atas Andrea Dovizioso yang harus puas start dari urutan kedua. Sementara itu, Jorge Lorenzo menempati urutan ketiga dengan catatan waktu 1:31,869 detik.

Marquez sempat kesulitan di awal-awal Q2. Bahkan motornya sempat keluar dari lintasan. Namun, seiring berjalannya sesi, dia bisa mengendalikan situasi.


Bagi Marquez sendiri, ini adalah kali kedelapan dia sukses menempati pole. Sejauh ini, performanya selama sembilan seri yang sudah berlangsung musim ini sempurna. Pebalap asal Spanyol itu sukses menyapu bersih semuanya dengan kemenangan.

Usai jeda musim panas sekitar satu bulan, jagoan Repsol Honda itu menargetkan kemenangannya yang ke-10 di MotoGP Indianapolis.

Kemenangan bukan hanya akan membuat Marquez melesat makin jauh meninggalkan para pesaingnya di klasemen pebalap. Lebih jauh lagi dia akan menyamai sebuah rekor yang dipunya legenda balap motor Grand Prix, Giancomo Agostini.

Agostini hingga kini masih tercatat sebagai pebalap dengan statistik awal musim terbaik. Dia meraih kemenangan beruntun di 10 balapan perdana musim 1968, 1969 dan 1970. Jika menjejak podium teratas di Indianapolis, Marquez akan menyamai rekor tersebut

Daftar Hasil Kualifikasi MotoGP Indianapolis 2014 :


1. Marc Marquez (Honda) 1:31,619
2. Andrea Dovizioso (Ducati) 1:31,844 +0,225
3. Jorge Lorenzo (Yamaha) 1:31,869 +0,250
4. Aleix Espargaro (Forward Yamaha) 1:32,113 +0,494
5. Valentino Rossi (Yamaha) 1:32,160 +0,541
6. Pol Espargaro (Tech 3 Yamaha) 1:32,243 +0,624
7. Andrea Iannone (Pramac Ducati) 1:32,254 +0,635
8. Dani Pedrosa (Honda) 1:32,331 +0,712
9. Bradley Smith (Tech 3 Yamaha) 1:32,343 +0,724
10. Stefan Bradl (LCR Honda) 1:32,514 +0,895
11. Scott Redding (Gresini Honda) 1:32,714 +1,095
12. Cal Crutchlow (Ducati) 1:32,794 +1,175
13. Yonny Hernandez (Pramac Ducati) 1:33,166 Q1
14. Alvaro Bautista (Gresini Honda) 1:33,294 Q1
15. Colin Edwards (Forward Yamaha) 1:33,625 Q1
16. Leon Camier (Aspar Honda) 1:33,747 Q1
17. Danilo Petrucci (Ioda Aprilia) 1:33,837 Q1
18. Hiroshi Aoyama (Aspar Honda) 1:33,948 Q1
19. Mike di Meglio (Avintia FTR-Kawasaki) 1:34,244 Q1
20. Hector Barbera (Avintia FTR-Kawasaki) 1:34,332 Q1
21. Karel Abraham (Cardion Honda) 1:34,369 Q1
22. Broc Parkes (PBM-Aprilia) 1:34,764 Q1
23. Michael Laverty (PBM-Aprilia) 1:34,814 Q1


Share this article :
Comments
0 Comments

Post a Comment

 
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Copyright © 2011. Berita MotoGP . All Rights Reserved.
Design Template by Kwanyar News | Support by creating website | Powered by Blogger