News Update :
Home » , » Jorge Lorenzo Perpanjang Kontrak Bersama Yamaha

Jorge Lorenzo Perpanjang Kontrak Bersama Yamaha

Penulis : Unknown on Saturday, August 9, 2014 | 1:59 AM

Jorge Lorenzo dan Yamaha Hingga MotoGP 2016


Pembalap MotoGP 2014, Jorge Lorenzo akhirnya mengukuhkan tanda tangan kontrak baru bersama Yamaha Movistar. Por Fuera akan membalap bersama tim ini hingga MotoGP 2016.

Kisah kontrak baru Lorenzo memang berbeda dengan tiga pembalap unggulan lainnya. Dani Pedrosa, Marc Marquez, dan Valentino Rossi sudah mendapatkan tambahan dua tahun jauh-jauh hari. Bagaimana dengan pembalap bernomor 99 ini? Ia bahkan kalah cepat dibanding rider lainnya.


Cal Crutchlow sudah mendapat kejelasan nasib, begitu pun dengan Andrea Dovizioso dan Andrea Iannone (baca: Kontrak Baru Cal Crutchlow). Tapi drama kontrak Lorenzo akhirnya menemui kejelasan jelang balapan di Indianapolis akhir pekan besok. Ia mengaku sangat senang bisa mengendarai M1 hingga 2016.

    “Saya sangat senang akhirnya dapat melakukan publikasi ini,” buka Lorenzo. “Ini membatu untuk bisa fokus pada sisa musim 2014 karena hubungan kami akan berlanjut hingga dua musim ke depan.”

    “Ini selalu menjadi keinginan saya untuk melanjutkan karir dengan Yamaha,” lanjutnya.

Bagaimana dengan peluang juara musim ini? Lorenzo tetap optimis. Ia akan kembali bekerja untuk merobohkan dominasi Marquez.

    “Saya sangat percaya kami bisa bertarung meraih gelar ketiga bersama-sama musim ini setelah awal yang sulit, namun kami akan terus menjalani race dengan memberikan 100 % hingga tiba di Valencia.”

Sebelumnya, Lorenzo mendapat suntikan catatan positif di MotoGP Indianapolis. Karir pembalap satu ini cukup bersahabat dengan Indianapolis
Share this article :
Comments
0 Comments

Post a Comment

 
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Copyright © 2011. Berita MotoGP . All Rights Reserved.
Design Template by Kwanyar News | Support by creating website | Powered by Blogger