Bos Honda Sambut Baik Perdamaian Valentino Rossi dengan Marc Marquez
Livio Suppo ikut berkomentar soal momen perdamaian Valentino Rossi dengan Marc Marquez di GP Catalunya pekan lalu. Direktur Honda Repsol itu
menilai kedua pembalap mampu menunjukkan sikap dewasa.
Konflik antara Marquez dengan Rossi terjadi sejak akhir
musim lalu. Keduanya bahkan bertengkar hingga ke luar sirkuit.
Kabar MotoGP Terbaru dan Rossi memutus hubungan bisnisnya dengan Marquez karena menganggap
pembalap asal Spanyol itu tidak sportif. Sejak itulah keduanya tidak pernah
lagi berkomunikasi.
Namun kejadian menyedihkan yang menimpa pembalap Spanyol,
Luis Salom mengubah segalanya. Rossi akhirnya mengajak Marquez bersalaman usai
balapan.
"Tentu kami senang Rossi dan Marquez berjabat tangan.
Keduanya adalah pembalap besar dan sangat mencintai olahraga ini," ujar
Suppo seperti dilansir Speedweek.
"Rossi dan Marquez mencanangkan kampanye yang keluar
dari layar sejak musim lalu. Jadi sangat penting melihat mereka menghormati
satu sama lain," kata Suppo.